Tinggalkan pesan di sini

Nama

Email *

Pesan *

Jumat, 31 Maret 2017

Ngaji Bersama Ustadz Basuki

Kajian Ba'da Subuh Bersama Ustadz Drs. H. BaSuki AR. MSI


Salah satu program kerja takmir masjid Al-Wahid adalah mengadakan pengajian ba'da subuh, acara ini sendiri sudah dimulai sejak bulan januari 2017.

Kajian ba'da subuh ini sejatinya mengajak kaum muslimin dan muslimat khususnya warga sekitar masjid  untuk shalat subuh berjamaah. Sebab kami menyadari masih banyak kaum muslimin di sekitaran masjid yang shalat fardlunya di rumah, lebih khusus lagi shalat subuhnya.

Fakta ini ternyata terjadi di banyak Masjid khususnya di desa Sidoarum Kecamatan Godean, kesadaran kaum muslimin untuk shalat berjamaah masih perlu ditingkatkan.

Sebagai salah satu upaya menggerakan masyarakat muslim agar mau shalat berjamaah di masjid adalah dengan diadakannya kegiatan kajian ba'da subuh.

Kajian ba'da subuh di masjid kami memiliki ciri khas tersendiri, selain dari pemateri yang memberikan taushiyahnya, dari takmir masjid pun menyediakan doorprize dan santap sarapan pagi.

Pengajian kultum subuh kali ini akan menghadirkan Ustadz Drs. H. Basuki AR. MSI dari warungboto Umbulharjo Yogyakarta.
berikut jadwal kajian drs h basuki ar msi
Drs. H. Basuki AR. MSI

Acara ini insya Allah akan dilaksanakan pada hari ahad, 2 April 2017 mulai pukul 04.15 - 06.00 WIB. dengan rangkaian acara, Shalat subuh berjamaah, pengajian, shalat syuruq dan santap sarapan pagi serta pembagian doorprize.


EmoticonEmoticon